Kamis, 11 Agustus 2011

Serius Nyanyi, Dimas Beck Lempar Single Kedua

Kapanlagi.com - Dimas Beck membuktikan keseriusannya di dunia tarik suara. Tidak bersama grup vokalnya, Bukan Bintang Biasa (BBB), bintang kelahiran Jakarta, 08 Mei 1988 itu kembali meluncurkan single kedua yang diberi tajuk Mengalah dari album debut yang segera dilempar ke pasaran.
"Lagu ini merupakan single kedua yang akan ada dalam album perdana aku nanti. Albumnya sudah siap, tapi strateginya memang mengeluarkan single dulu. Nanti akan ada delapan lagu di album pertama aku. Kalau single pertama itu kan lagu Dansa yang aku berduet bareng Dewi Sandra," tutur Dimas di sela perilisan single terbarunya, Selasa (11/1).
Dikatakan Dimas, musik Mengalah berbeda dengan lagu-lagu yang pernah dibawakannya. Jika selama ini Dimas menyanyikan lagu berirama up beat dan ada unsur dance-nya, tapi di lagu Mengalah ini jauh lebih mellow. Namun diakui Dimas, dirinya tidak merasakan perbedaan yang mendalam saat bernyanyi.
"Sama saja, mungkin penjiwaannya saja yang lain. Aku bisa karena biasa," ujarnya, "Ya mungkin fans aku agak aneh dengar aku menyanyikan lagu slow, tapi ini pemanasan saja sebelum aku rilis album, karena di album aku nanti lagunya macam-macam. Nggak cuma dance, tapi juga ada mellownya."
Ditemui di Illigals Club, Jakarta, Dimas juga membantah jika dirinya berpindah ke mellow lantaran tidak mendapat respon yang baik saat menyanyikan lagu dance. Ia menegaskan ingin serius di bidang tarik suara dan tidak mau hanya menjadi penyanyi yang asal lewat.
"Aku nggak mau jadi penyanyi yang nge-dance banget. Kalau masalah diterima, nggak diterima, itu nggak masalah buat aku. Tapi aku harus akui kalau lagu dance itu memang segmented. Biasanya lagu yang mudah diterima itu lagu pop seperti ini. Mudah-mudahan bisa diterima juga, aku mau menunjukkan kalau aku bisa nyanyi segala macam genre," pungkasnya. (kpl/wwn/boo) 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar